Rabu, 14 Juli 2021

Isoman Bantu Cegah Penyebaran Covid-19

Protokol isolasi mandiri dikeluarkan pemerintah dengan tujuan untuk mengurangi penularan COVID-19. Pasalnya, virus Corona mudah sekali menyebar dan dapat menyebabkan gejala yang berat dan berakibat fatal. Tapi Protokol ini tidak diperuntukkan bagi semua orang. Berikut adalah orang-orang yang disarankan untuk melakukan protokol isolasi mandiri:

·         Terkonfirmasi COVID-19 dengan pemeriksaan PCR, tetapi tidak mengalami gejala COVID-19 atau hanya mengalami gejala ringan, seperti batuk, demam, atau sakit tenggorokan yang bisa diatasi di rumah

·         Mendapatkan hasil positif pada rapid test antigen dan tidak dapat melakukan konfirmasi dengan PCR

·         Melakukan kontak dengan orang yang positif COVID-19

·         Terkonfirmasi positif saat exit test pada masa karantina

Namun, isolasi mandiri hanya bisa dilakukan pada orang yang:

·         Berusia di bawah 45 tahun

·         Tidak memiliki penyakit penyerta, seperti penyakit jantung, diabetes, hipertensi, atau penyakit paru yang kronis

·         Memiliki rumah dengan kamar yang terpisah untuk setiap penghuninya

·         Memiliki kamar mandi di dalam rumah

Jika salah satu dari syarat di atas tidak terpenuhi, isolasi perlu dilakukan di tempat yang disediakan oleh pemerintah atau kelurahan.

Protokol Isolasi Mandiri yang Perlu Diterapkan

Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah melaporkan diri ke puskesmas terdekat, jika memang kasus Anda belum diketahui. Ini penting supaya Anda masuk ke dalam pemantauan fasilitas kesehatan. Selain itu, pelaporan juga diperlukan agar puskesmas dapat melakukan penyelidikan kontak erat.

Isolasi mandiri dilakukan selama setidaknya 10 hari atau hingga pasien memenuhi kriteria sembuh COVID-19. Berikut adalah hal-hal yang perlu Anda lakukan selama isolasi mandiri di rumah sesuai anjuran pemerintah:

1. Tidak beraktivitas di luar rumah

Apabila sedang dalam isolasi, Anda tidak boleh keluar rumah atau pergi ke tempat umum walaupun untuk bekerja. Jika memungkinkan, bekerjalah dari rumah selama isolasi. Apabila sakit, Anda dianjurkan untuk beristirahat dulu untuk sementara waktu hingga pulih. Bila tadinya Anda memiliki gejala dan sembuh dalam waktu kurang dari 10 hari, Anda tetap harus tinggal di rumah dan menunggu hingga masa isolasi selesai. Anda juga tidak disarankan untuk menerima tamu.

Apabila selama masa isolasi ada keperluan ke luar rumah, seperti membeli makanan atau obat-obatan, mintalah orang lain yang tidak sedang menjalani isolasi atau karantina untuk melakukannya. Anda juga dapat memanfaatkan aplikasi layanan online untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

2. Hindari kontak dekat dengan orang yang tinggal serumah

Selama di rumah, Anda disarankan untuk berada di kamar yang terpisah dengan penghuni rumah lainnya. Kamar disarankan memiliki ventilasi dan pencahayaan yang baik. Sebisa mungkin, usahakan kamar isolasi mandiri tidak dimasuki oleh penghuni rumah yang lain.

Untuk meminimalkan kontak dengan orang rumah, berkomunikasilah melalui telepon, video call, atau pesan singkat. Untuk mengantarkan makanan atau barang yang Anda butuhkan, penghuni rumah lain disarankan untuk mengantarkannya ke depan pintu kamar dan Anda dapat mengambilnya setelah ia pergi.

Pada kondisi tertentu yang membuat Anda untuk berada dalam satu ruangan dengan penghuni rumah lainnya, lakukan jaga jarak atau physical distancing, terutama dengan orang yang rentan terhadap COVID-19, seperti lansia, pemilik penyakit kronis, dan ibu hamil.

Physical distancing yang dimaksud adalah menjaga jarak minimal 2 meter dari penghuni lainnya dan menghindari berbicara berhadap-hadapan selama 15 menit atau lebih.

3. Pakai masker

Meski di rumah, Anda tetap disarankan untuk mengenakan masker, yaitu masker jenis surgical mask. Ini dilakukan guna mencegah penularan kepada keluarga atau orang yang berada dalam satu rumah dengan Anda.

4. Gunakan perlengkapan terpisah

Selama menjalani isolasi mandiri, gunakan piring, sendok, garpu, dan gelas secara terpisah. Begitu juga dengan peralatan mandi, seperti handuk dan sikat gigi. Sediakan juga tempat sampah atau kantung plastik khusus untuk membuang tisu yang Anda gunakan untuk batuk, bersin, dan membersihkan mulut atau hidung serta sampah lainnya.

Sebaiknya, gunakan kamar mandi yang berbeda dengan penghuni lainnya. Jika ini tidak memungkinkan, lakukan disinfeksi kamar mandi setiap usai digunakan, terutama pada barang yang disentuh, seperti keran, gagang shower atau gayung, dan flush toilet.

Penghuni rumah lain juga disarankan untuk selalu membersihkan permukaan benda yang sering disentuh atau dipakai bersama, seperti wastafel, gagang pintu, atau telepon, dengan cairan disinfektan.

5. Cuci pakaian secara terpisah

Pakaian yang Anda gunakan harus dicuci secara terpisah dengan penghuni lainnya. Oleh karena itu, mintalah penghuni lain untuk menyediakan keranjang cucian guna meletakan pakaian kotor Anda.

Adapun proses pencucian pakaian yang wajib diperhatikan penghuni yang mencucikan pakaian Anda adalah:

Selalu gunakan sarung tangan dan masker ketika mencuci pakaian.

Cuci pakaian menggunakan deterjen dan air dengan suhu 60–90 derajat Celsius, lalu segera keringkan.

Segera cuci tangan setelah mencuci pakaian kotor.

Cuci atau desinfeksi keranjang cucian dan area sekitar tempat pencucian menggunakan cairan desinfektan.

6. Manfaatkan layanan telemedicine

Agar kesehatan terus terpantau, Anda dapat manfaatkan layanan telemedicine dari Kementerian Kesehatan Indonesia yang bekerjasama dengan beberapa aplikasi kesehatan, seperti Alodokter.

Melalui layanan telemedicine, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter secara virtual dan menyampaikan keluhan yang dirasakan. Dari hasil konsultasi ini, dokter akan mengarahkan Anda kepada hal-hal yang perlu dilakukan selama menjalani isolasi mandiri.

Dokter juga bisa meresepkan obat-obatan untuk meringankan gejala yang Anda rasakan, jika diperlukan

7. Terapkan perilaku hidup bersih dan sehat

Cucilah tangan Anda dengan air dan sabun secara rutin. Jangan lupa minum banyak air, setidaknya 8 gelas sehari, serta konsumsi makanan bergizi dan suplemen atau vitamin yang disarankan dokter. Selain itu, tetap bersihkan barang-barang di dalam kamar Anda secara rutin, terutama yang sering disentuh.

Selama isolasi mandiri, jemur badan dan lakukan olahraga ringan secara rutin di bawah sinar matahari setiap pagi selama 15–30 menit, agar tubuh Anda lebih bugar dan lebih cepat sembuh.

8. Ukur suhu tubuh dan kadar oksigen secara berkala

Pastikan bahwa Anda memiliki termometer dan oximeter. Termometer penting untuk dimiliki guna memantau suhu tubuh secara berkala. Sementara oximeter digunakan untuk mengukur kadar oksigen dalam darah dan mewaspadai happy hypoxia.

9. Jaga komunikasi dengan orang terdekat

Meski Anda harus melakukan isolasi di rumah, bukan berarti komunikasi Anda terbatasi dengan orang-orang terdekat. Anda tetap bisa menjalin hubungan dengan anggota keluarga dan teman melalui telepon, video call, atau media sosial.

Komunikasi dengan orang terdekat selama masa isolasi penting untuk dilakukan, agar Anda tidak mengalami stres dan kesepian.

10. Hubungi rumah sakit

Pantau gejala yang muncul secara berkala. Bila Anda mengalami demam, sebaiknya konsumsi obat yang mengandung paracetamol sesuai aturan pakai yang tertera pada kemasan obat. Begitu juga dengan dosis obat-obatan lain yang dikonsumsi selama menjalani isolasi mandiri

Apabila di tengah masa isolasi muncul keluhan baru atau keluhan yang Anda alami jadi memberat, misalnya demam tinggi disertai batuk terus-menerus dan sulit bernapas, segera hubungi rumah sakit atau hotline COVID-19 (119 ext 9) untuk mendapatkan perawatan.

Begitu pun jika hasil pengecekan kadar oksigen berada di bawah 95 persen, Anda disarankan untuk segera menghubungi rumah sakit terdekat, meskipun Anda tidak merasakan gejala sesak napas.

Agar orang lain tidak tertular, Anda disarankan untuk tetap berada di rumah. Bila memang diperlukan, rumah sakit akan mengirim ambulans khusus untuk menjemput Anda.

Isolasi di rumah bisa menjadi hal yang berat bagi sebagian orang. Namun, cara sederhana ini efektif untuk melindungi Anda, keluarga dan orang-orang di sekitar Anda, bahkan seluruh masyarakat Indonesia dari COVID-19.

Terlepas dari ada atau tidaknya gejala dan kontak dengan orang yang menderita atau dicurigai menderita COVID-19, setiap orang disarankan untuk tinggal di rumah dan membatasi aktivitas di luar rumah, terutama yang melibatkan banyak orang. Bila memungkinkan, mintalah pilihan untuk bekerja atau belajar dari rumah.

Ini dilakukan karena virus Corona atau SARS-CoV-2 dapat menyebar dengan mudah bahkan dari orang yang tidak merasakan gejala, terutama setelah munculnya COVID-19 varian delta. Jadi, seseorang bisa saja tertular atau menularkan virus ini ke banyak orang tanpa menyadarinya.

Bila masih ragu apakah Anda perlu melakukan isolasi mandiri di rumah, berkonsultasilah dengan dokter melalui chat di aplikasi Alodokter. Selain itu, Anda juga bisa melakukan konsultasi di aplikasi ini mengenai masalah kesehatan apa pun, baik yang terkait COVID-19 maupun yang tidak, sehingga Anda tidak perlu keluar rumah.

Sumber  https://www.alodokter.com/


 

Jumat, 09 Juli 2021

Rapat Pembentukan Tim Penyusun RKP Tahun 2022 Desa Sumbergondo

 

 

Sumbergondo- Pemerintah Desa Sumbergondo menggelar rapat pembentukan tim penyusun RKP (Rencana Kerja Pemerintah) Desa Sumbergondo untuk tahun 2022 .RKPDesa ini nantinya menjadi acuan dalam menyusun RAPBDes Tahun Anggaran 2022. Bertempat di Balai Desa Sumbergondo Kecamatan Bumiaji Kota Batu. Musyawarah dilaksanakan Jumat, 09/07/21 ini mulai pukul 13.00 WIB sampai dengan selesai. Dalam musyawarah tersebut tetap melaksanakan protocol kesehatan memakai masker dan menjaga jarak sesuai himbauan dari pemerintah dalam masa Pandemi COVID-19.

Dalam Musyawarah tersebut dipimpin oleh Pj.Kepala Desa Sumbergondo Sutrisno dan dalam rapat tersebut menetapkan Rencana Kerja Pemerintah Desa untuk tahun anggaran 2022. Sebelum MUSDES Penetapan tentunya dilaksanakan rapat – rapat Penyusunan, penyaringan oleh tim penyaring dan dimusyawarahkan bersama BPD, RT, Lembaga dan tokoh masyarakat

Di awal acara Kaur Perencanaan Totok Wahyudi menyampaikan tentang RPJMDes yang didalamnya meliputi pencapaian kegiatan desa yang sudah terlaksana mulai tahun 2016 hingga saat ini, an untuk kegiatan yang belum terlaksana akan disaring prioritas untuk dilaksanakan di tahun 2022.

Dilanjutkan sambutan oleh Pj Kepala Desa, Beliau menerangkan prgram desa antara lain gedung serbaguna dan lapangan olah raga yang mana rencananya akan mulai dilaksanakan pada tahun ini. Beliau juga menambahkan program desa sumbergondo pada tahun ini akan menitik beratkan pada penggiat kebersihan, forum anak dan olah raga.

Pemdes Ikuti Zoom Meeting Terkait Kegiatan Keagamaan Selama PPKM

 

Sumbergondo- Dalam rangka peningkatan kegiatan PPKM mikro dan pelaporan melalui aplikasi BLC (Bersatu Melawan Covid), Bhabinkamtibnas , linmas dan Perangkat Desa Sumbergondo mengikuti zoom meeting yang diselenggarakan oleh Polres Kota Batu 09/07/2021. Kegiatan video conference tersebut dipimpin oleh Wakapolres Batu Kompol Harsono dan diikuti oleh desa dan kelurahan yang yang berada di wilayah hukum Polres Batu meliputi Kota Batu, Pujon, Ngantang , dan Kasembon.

Dalam acara zoom meeting tersebut Beliau menyampaikan beberapa himbauan terkait teknis kegiatan keagamaan di rumah ibadat selama masa PPKM ini yang mana himbauan tersebut sesuai dengan surat edaran menteri dalam negeri dan menteri agama, dan beberapa intinya antara lain, kegiatan ibadah dilaksanakan di rumah masing termasuk sholat jumat hingga masa PPKM berakhir, Takbir dan sholat Idul adha ditiadakan dan kegiatan kurban dilaksanakan bertahap  selama tiga hari dengan tujuan mengurangi kerumunan.

Di akhir acara Wakapolres batu juga menghimbau agar Pemerintah Desa selalu mengingatkan warga agar standar protokol kesehatan dijalankan dengan baik, aman, dan terkendali.


Minggu, 04 April 2021

Rapat HIPPAM Sumber Makmur Dusun Tegalsari Tahun 2021


Sudah menjadi kegiatan rutin tiap tahun pengurus HIPPAM  Sumber Makmur Dusun Tegalsari mengadakan musyawarah antara pengurus dan warga penguna air minum guna menyerap aspirasi konsumen serta melaporkan keuangan dalam setahun ini. Seperti yang dilaksanakan hari ini Sabtu, 03 April 2021. Ketua HIPPAM mengundang warga konsumen dalam acara musyawarah tahunan yang bertempat di Balai Dusun Tegalsari Desa Sumbergondo Kecamatan Bumiaji Kota Batu.

Pada kegiatan tersebut, selain menjaring aspirasi dari konsumen terkait pelayanan akan kebutuhan air minum yang lebih baik, pengurus hippam juga melaporkan seluruh pemasukan  dalam satu tahun ini dan bentuk pengeluaran apa saja yang ada yang telah dikeluarkan guna menunjang operasional pengurus hippam agar kebutuhan air minum untuk masyarakat tidak mengalami kendala.

Dalam Sambutannya Suwito Hadi Kasun Tegalsari berharap agar pengurus HIPPAM melakukan perbaikan yang diperlukan di sekitar wilayah sumber agar kejernihan air tidak terganggu saat hujan berlangsung.

Saat penyampaian laporan keuangan, Purwito selaku sekretaris bahwa uang kas HIPPAM Sumber Makmur pada akhir tahun 2020 kurang lebih sebesar 120 juta rupiah. Beliau juga menjelaskan rencana melakukan kegiatan perbaikan di area sumber guna terjaganya kualitas air yang akan dilaksanakan setelah lebaran.

Jumat, 02 April 2021

Walikota Batu Kunjungi Rumah Warga Terdampak Banjir

 


Sumbergondo- Tingginya curah hujan yang terjadi di sekitar Wilayah Hulu Desa Sumbergondo Kecamatan Bumiaji Kota Batu pada tanggal Kamis kemarin,01 April 2021 sejak pukul 10.00 WIB hingga menjelang malam mengakibatkan besarnya aliran Sungai yang melintasi Daerah Permukiman Dusun Tegalsari. Dampak dari tersumbatnya tempat aliran air dikarenakan ranting dan kayu mengakibatkan air meluap ke bahu jalan serta memasuki rumah warga.

Didampingi Perangkat desa Sumbergondo, Hari ini Jumat 02 April 2021 Walikota Batu langsung meninjau lokasi dan identifikasi keadaan terkini pada daerah yang terdampak bencana banjir di beberapa titik di wilayah RT 04 Dusun Teglsari, diantaranya melihat kondisi sungai, jalan dan rumah warga yang terdampak akibat hantaman luapan air dan material lumpur yang masuk kedalam rumah warga.Diantaranya adalah rumah Bapak Juwari dan Bapak Suji, Warga RT 04 yang rumahnya terkena aliran air dan endapan lumpur akibat banjir yang terjadi kemarin.


 Dalam kunjungannya Walikota Batu berharap agar warga selalu waspada pada potensi bencana pada musim hujan seperti saat ini dan beliau juga mengucapkan terimakasih kepada warga karena telah tanggap bekerja bakti dan gotong royong turut membersihkan area jalan serta rumah warga yang terkena lumpur akibat luapan air sungai.

 

Kamis, 01 April 2021

Komitmen BUMDES Pada PKK Sebagai Lembaga Pendukung Bank Sampah Antar RT

 


PKK Desa Sumbergondo mengadakan pertemuan rutin dilaksanakan Rabu, 31 Maret 2021. Acara tersebut juga dihadiri oleh Sekretari BUMDES Rejeki Barokah.  Dalam acara pertemuan PKK Desa Sumbergondo yang Bertempat di Balai Desa Sumbergondo, Aditya Selaku Sekretaris BUMDES Rejeki Barokah berkomitmen akan selalu mendukung Bank Sampah yang ada di Desa Sumbegondo. Berikut adalah point-point yang disampaikan:

. Ucapan terima kasih kepada seluruh warga Sumbergondo khususnya ibu2 TP PKK, Dasawisma, ibu dan Bapak RT RW, BPD, Karang Taruna, Forum Anak serta lembaga lain dalam mendukung pengelolaan sampah yg dikelola Bumdes dalam hal iuran rutin pengangkutan dan kesadaran kebersihan lingkungan.

2. Mohon dukungan teknis pembuangan sampah di tong sampah dengan:

- memilah sampah organik (sisa makanan) dan sampah anorganik (sampah kering) dalam 1 wadah (kresek) sendiri sendiri. Tidak dicampur.

- Sampah pampers dan pembalut bila berkenan dibuang dan dibakar insenerator mohon dikemas dalam 1 kresek sendiri. Dikresek double dan tidak dicampur sampah lain.

- Sampah yg tidak bisa dibakar seperti Kaca, gelas dll mohon dipisahkan (tidak dicampur dengan kresek sampah lain)

-Bangkai hewan mohon dikubur.

3. Menggalakkan Bank Sampah dengan konsep "Bank Sampah Integrasi tiap RT" dengan teknis:

- Pemdes mendukung dengan insentif Pengelola Bank Sampah tiap RT sebesar Rp.100 rb / bulan / bank sampah.

- PKK sebagai lembaga pendukung Bank Sampah antar RT dengan mendukung gerakan kebersihan lingkungan dan pengelola bank sampah.

- Bumdes sebagai Bank Sampah induk memberikan fasilitas: timbangan, buku tabungan serta pengambilan sampah di tiap bank sampah (Gratis).

- Karang Taruna lewat tenaga pengangkut sebagai pelaku teknis pengambilan pilahan sampah di bank sampah.

Mohon dukungan seluruh warga agar Pengelolaan Sampah Desa Sumbergondo makin maksimal, bermanfaat untuk semua demi menjaga kebersihan.