Senin, 15 Februari 2021

Pembentukan Kampung Tangguh Bencana Covid

 

Kampung Tangguh adalah kampung yang memiliki kemandirian dan kesiagaan dalam menghadapi pandemi Covid, ini merupakan Langkah Sistemik Melawan Pandemi Covid 19 yang belum jelas kapan berakhirnya.Sebagai gerakan berkelanjutan kampungtangguh juga berguna untuk menhadapi bencana-bencana lain yang bisa jadi datang di masa yang akan datang.

Di Desa Sumbergondo Kecamatan Bumiaji Kota Batu contohnya, sesuai pantauan Kim_WM Senin,15/02/2021. Di Sumbergondo sudah diterapakan kampung tangguh sebagai langkah kesiapan desa apabila terjadi hal-hal yang tidak inginkan terkait Covid dan potensi bencana yang mungkin akan terjadi. Dalam implementasinya yaitu di desa Sumbergondo telah tersedianya tempat  kesehatan, lumbung pangan, tempat isolasi, posko PPKM mikro, dan kemampuan SDM.

Seperti yang terjadi saat ini bencana covid 19 potensial meninggi eskalasinya sehingga semua orang, daerah, ataupun negara harus berusaha secara mandiri untuk melawankarena hamper semua daerah dan negara mengalami bencana yang sama. Karena semua terdampak, maka asumsi dasarnya kelangkaan daya dukung dari luar sistem sehingga kelompok terkecil masyarakat harus memiliki kemampuan adaptasi yang tinggi, atau ketangguhan tinggi untuk bertahan. Ketidak pastian kapan berakhirnya pandemic, menuntut kita membangun perlawanan jangka panjang yang sistemik, massif, dan efektif sehingga sumberdaya pemerintah yang relatif terbatas tidak terkuras dalam waktu cepat jika pilihan PSBB dilakukan. Oleh karena itu, maka perlu dibangun cara melawan yang lebih sistematis bertumpu sepenuhnya pada kekuatan gotongroyong masyarakat sehingga satgas-satgas yang telah dibuat pada level terendah desa memiliki memiliki pedoman untuk mengimplementasikan hingga tingkat kampung/RW/komunitas.


Tidak ada komentar: