Sabtu, 04 Juni 2011

GARASI CB WORKSHOP




Nama GARASI kalau kita lihat arti secara bahasa tidak lebih dari tempat menyimpan mobil/motor atau barang2 rumahan namun di tangan seorang Suliyatim atau lebih akrab dipanggil Wak Lie warga desa Sumbergondo Rt 04/Rw01, Garasi mampu dia sulap menjadi sebuah tempat meng upgrade motor Jadul sekelas CB menjadi motor berkelas ,Garasi tersebut permak layaknya Workshop oleh Wak Lie,di bantu oleh beberapa karyawannya dia telah me modif puluhan motor CB sehingga tampak lebih "Garang" tidak hanya tampilannya yang garang namun performa mesinnya mampu dia genjot sehingga mampu melesat bak Tiger lansiran terbaru, selain berkutat di dunia per CB an dia juga banyak menerima pesanan modif segala motor "laki-laki" menjadi sebuah motor Trail Adventure,patut diacungi jempol memang..,bagi Wak Lie mengutak atik motor memang sudah menjadi hobynya sejak kecil, sampai2 dia pernah mencoba2 "memereteli " motor ayahnya hanya karena ingin belajar mekanik sebuah motor,sekarang hoby Wak Liekecil telah membuahkan hasil sehingga dia mampu mendirikan sebuah workshop CB dan Trail Adventure,untuk membuktikannya silahkan datang di TKP tepatnya disebelah utara balai desa Sumbergondo Rt04/Rw01

Tidak ada komentar: