Selasa, 26 Juli 2011

Tas Siswa SD Diseragamkan


pembagian_tas_1
TAS BARU: Anak-anak SD tampak bergembira mendapatkan tas seragam dari Pemkot Batu.

BALAIKOTA- Sebanyak 19.820 siswa SD se-Kota Batu di akhir bulan ini akan mendapatkan tas berwana merah dengan tulisan Kota Wisata Batu. Tas tersebut telah diserahkan secara simbolis saat upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional dan Hari Kebangkitan Nasional di stadion Brantas, Jumat (20/5) lalu.
Dengan tas sekolah tersebut, diharapkan adanya kebersamaan diantara sesama siswa tanpa memandang status apapun. Demikian dikatakan Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko.
‘’Dengan adanya baju yang sama, tas yang sama, dan nanti akan ada sepetu yang seragam pula, kami berharap muncul kebersamaan dalam menuntut ilmu. Pada akhirnya para siswa akan mempunyai kecintaan pada Kota Batu dan mereka nantinya membangun Kota Batu,’’ tutur Eddy Rumpoko.
Selain kebersamaan, dengan seragam yang diberi pemkot melalui Dinas Pendidikan Kota Batu, bersekolah menjadi murah dan tidak ada alasan bagi setiap warga Kota Batu untuk tidak sekolah. ‘’Jika sarana dan prasaran sudah disediakan, apakah ada alasan untuk tidak sekolah?’’ tegas Eddy.
Sementara itu para siswa menyambut gembira pembagian tas gratis tersebut. Seperti dikatakan Ragil Dimas Ramadan, siswa SDN Ngaglik 01. ‘’Kami senang menerima tas ini, sebab kami akan seragam di sekolah, tidak ada tas yang macam-macam lagi,’’ katanya kepada KORAN PENDIDIKAN. nca-KP

Tidak ada komentar: