Sabtu, 12 Desember 2020

PKK Sumbergondo Pelatihn Membuat ECO Enzim


 

Sumbergondo-  Sampah merupakan hal yang tiap hari diproduksi oleh setiap rumah tangga, baik berupa sampah organic maupun organic yang mana bila sampah tidak memadai bisa menimbulkan dampak negative. baik  bagi kesehatan,  lingkungan, maupun social ekonomi. Sampah organic merupakan sampah yang dapat di urai dan juga bisa diolah dan dijadikanbahan yang berguna.  Untuk itu PKK Desa Sumbergondo melakukan pelatihan untuk memanfaatkan sisa sayuran tersebut.

Seperti yang dilaksanakan kali ini Rabu 09/12/2020 PKK Desa Sumbergondo mendatangkan pelatih untuk praktek  membuat eco enzim  guna memanfaatkan sisa limbah rumah tangga yang tak terpakai sehingga bisa menjadi suatu bahan yang memiliki fungsi ekonomis.

Bertempat di Balai Desa Sumbergondo Kecamatan Bumiaji Kota Batu, tampak seluruh peserta pelatihan mengikuti dengan penuh antusias.

Eco-enzyme merupakan hasil olahan limbah dapur yang difermentasi dengan menggunakan gula. Limbah dapur yang diolah adalah yang berupa ampas buah dan sayuran. Gula yang dapat digunakan bervariasi, bisa gula tebu, aren, brown sugar, dan sebagainya. Dan kegunaan eco enzim antara lain adalah:

1. Cairan pembersih

2. Pupuk tanaman

3. Pengusir hama

4. Menjaga kelestarian lingkungan

Secara garis besar untuk cara pembuatan  ramuan tersebut antara lain:

  1. Gunakan wadah plastik, jangan pakai wadah logam karena kurang elastis.
  2. Masukkan 500 ml air ke dalam wadah plastik dan 50 gram gula.
  3. Masukkan sisa kulit buat atau sayur ke dalam wadah.
  4. Sisakan ruang untuk proses fermentasi. Oleh karena itu jangan isi wadah hingga penuh.
  5. Aduk perlahan isi wadah plastik yang sudah terisi dengan larutan air dan gula. Tidak perlu dikocok.
  6. Buka tutup wadah setiap hari selama 1 bulan pertama setelah diaduk. Dalam 1 bulan pertama, gas akan dihasilkan dari proses fermentasi.
  7. Simpan wadah di tempat dingin, kering, dan memiliki ventilasi yang baik. Hindari sinar matahari langsung dan jangan disimpan di dalam kulkas.
  8. Setelah 3-6 bulan, panen eco-enzyme akan selesai dan dapat digunakan.

Tidak ada komentar: